6 Style Guide Python

5 Style Guide Ketika Belajar Bahasa Pemrograman Python

5 Style Guide Ketika Belajar Bahasa Pemrograman Python – karya Zidni Sika Azkia, Intern Junior Content Writer di Dicoding

Halo temen-temen developer! Sebelum lebih jauh belajar tentang Python, ada baiknya kalian mengetahui Style Guide Ketika Belajar Bahasa Pemrograman Python agar ketika ngoding kodenya bisa dipahami dengan baik dan benar. Jangan lupa Python mengutamakan keterbacaan kode. Tahukah kamu ada banyak style guide yang dapat di-refer oleh programmer?

Python merupakan salah satu bahasa pemrograman yang mudah dipelajari oleh programmer yang baru nyemplung di dunia pemrograman. Hampir semua bisa dibuat menggunakan bahasa Python seperti contohnya web, game, apps, dan sebagainya.

💻 Mulai Belajar Pemrograman

Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.

Daftar Sekarang

Nah, sebelum mengetahui style guide pada Python, sebaiknya kalian persiapkan bahannya terlebih dahulu agar bisa sekalian mempraktekkan, karena kalau cuma teori kan hanya angan-angan. Python support di berbagai sistem operasi seperti: Windows, Linux, dan Mac, sehingga kalian tidak perlu menginstal program apapun karena rata-rata sistem operasi sudah terinstal compiler Python.

1. Syntax Python

Kode yang kita buat di Python dapat dieksekusi langsung menggunakan Command Line.


Bagian yang ditebalkan merupakan output.

Kalian juga bisa membuat file Python didalam server menggunakan ekstensi .py serta dijalankan menggunakan Command Line. Ketika menggunakan CMD:


Oh ya, ketika kita menuliskan statement, pada bahasa Python tidak diwajibkan menuliskan titik-koma loh… keren bukan? Jika menulisnya lebih dari satu baris, maka untuk memisahkan setiap statemennya menggunakan titik-koma. Akan tetapi, menulis lebih dari satu baris dalam satu statement pada Python juga tidak dianjurkan alias bahasa kerennya dianggap non-pythonic way.

2. Indentasi Python

Uniknya pada bahasa pemrograman Python penggunaan indentasi baris kode dalam menuliskan kode bertingkat. Indentasi digunakan untuk mengindikasi tingkatan kode pada Python. Lihat contoh kode dibawah ini:

Contoh kode dengan indentasi yang benar


Contoh kode dengan indentasi yang salah


Kamu bisa menambahkan indentasi baris menggunakan spasi atau tab. Pastikan untuk konsisten menggunakan indentasi yang sama dalam satu berkas python.

3. Penamaan Variabel pada Python

Ada banyak style untuk penamaan variabel pada Python diantaranya:

  • Huruf_kecil_dengan_pemisah_kata_garis_bawah
  • HURUF_BESAR_DENGAN_PEMISAH_GARIS_BAWAH
  • hurufCampuran (mirip dengan CAPWords, hanya berbeda di karakter awal )
  • Huruf_Besar_Di_Awal_Kata_Dengan_Garis_Bawah

Oh ya, hindari karakter I ( huruf L kecil ), O ( Huruf O besar, atau I ( Huruf I Besar ) sebagai nama Variabel 1 karakter karena mereka sangat sulit dibedakan dengan angka 1 dan 0. Ketika kamu menggunakan I (huruf kecil) ada baiknya jika diganti dengan L (huruf besar).

Kalian bisa membaca detailnya di Dicoding Academy. – Baca: https://www.dicoding.com/academies/86/tutorials/4748?from=4747

4. Komentar Kode

Komentar merupakan baris kode yang tidak akan dieksekusi akan tetapi komentar memberikan informasi tentang kode yang kita tuliskan. Ada beberapa yang harus diperhatikan ketika menuliskan komentar pada Python, diantaranya:

  • Tanda Pagar (#), Contoh:

  • Triple Tanda Petik (“””. . .”””),Contoh:


Biasanya triple tanda petik ini digunakan ketika kita mendokumentasikan program yang telah kita buat atau membuat multiline comment pada python.

5. Kondisional ( IF )

Python juga dapat digunakan untuk kondisi logis dari matematika. Seperti pernyataan IF dan perulangan. Contoh kode untuk IF :


Mungkin itu saja yang bisa aku jelasin. Padahal masih banyak style guide pada Python, kalo ada kesempatan aku bahas lagi deh hehe… buat yang sudah praktek kalo ada error boleh deh ditanyakan di kolom komentar.

5 Style Guide Ketika Belajar Bahasa Pemrograman Python

end

Artikel ini ditulis oleh Zidni Sika Azkia, Intern Junior Content Writer di Dicoding
“Yuk gabung dengan Dicoding, dan gali berbagai bahasa pemograman lainnya”

Kalian bisa memulai belajar Python di Dicoding: https://www.dicoding.com/academies/86


Belajar Pemrograman Gratis
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.