GDG Bogor Meetup
Tech-talk

GDG Bogor Meetup

Diselenggarakan oleh: GDG Bogor
Event Telah Selesai

Deskripsi

Hi teman teman Developer, ketemu lagi dengan meetup GDG Bogor.

Pada Meetup kali ini kita akan bahas tentang bagaimana membuat BackEnd dan API yang powerfull menggunakan Kotlin. Topik ini akan dibawakan oleh sodara Deny Prasetyo, beliau adalah salah satu engineer Go-jek Indonesia, serta aktif dalam organisasi Kotlin Indonesia.

Ada juga Kang Sidiq Permana (Google Developer Expert for Android) yang akan cerita tentang deep dive into location in Android. Bahasan ini tentu seru buat teman teman yang gandrung membuat apps Android dan banyak berkutat dengan GPS maupun assisted GPS and other location base services.

Nah yang terakhir ngak kalah seru, ada juragan Imre Nagi, Beliau pernah bekerja sebagai software Engineer di ebay USA, wow keren yah. Pernah juga bercokol di beberapa perusahaan ternama di Jakarta. Beliau akan share tentang Docker, dan bagaimana best practice menggunakan Docker pada architecture aplikasi kita. 

Jangan lupa untuk registrasi ya guys, tempat nya sangat sangat terbatas :).

Happy coding guys.....

Keikutsertaan
Pendaftaran Tutup
Jadwal Pelaksanaan
Mulai
: 27 Jan 2018 16:00
Selesai
: 27 Jan 2018 20:00
Lokasi

Kolaborato Coworking Space 

Jalan Bogor Baru A. 4 No.8, Tegallega, Bogor Tengah, Tegallega, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16129

Kota Bogor