Kelas Membangun Progressive Web Apps hanya menerima pendaftaran sampai Minggu, 31 Januari 2021 Jam 23:59. Terhitung Senin, 1 Februari 2021, kelas akan ditutup. |
Membangun Progressive Web Apps (PWA) memiliki manfaat yang luar biasa, website Anda dapat diinstal pada mobile devices dan dijalankan secara offline. Selain itu, ServiceWorker sebagai salah satu komponen PWA dapat membantu meringankan traffic transaksi hingga 84% pada website Anda. Dengan menerapkan PWA, website Anda dapat menggunakan fitur push notification yang dapat menarik konsumen untuk kembali mengunjungi website Anda. Penerapan PWA sudah terbukti membantu AliExpress, bagian dari Alibaba Group, dalam meningkatkan konversi untuk pengguna baru di semua browser sebesar 104% dan di iOS sebesar 82%.
Kelas ini membahas tuntas mengenai komponen yang dibutuhkan untuk menerapkan Progressive Web Apps seperti App Shell, Service Worker, Web Push, dan Web Apps Manifest. Disusun dan diverifikasi oleh Codepolitan sebagai partner kami dalam mengembangkan akademi, materi yang disajikan terstruktur dan komprehensif.
Anda tentukan sendiri berapa lama waktu belajar materi kelas ini. Materi kelas didesain untuk diselesaikan dalam waktu 70 jam. Jika Anda meluangkan waktu sedikitnya 10 jam saja dalam seminggu, maka sangat dimungkinkan Anda bisa menuntaskan kelas ini dalam waktu 50 hari. Namun tidak menutup kemungkinan Anda menyelesaikan dalam waktu yang jauh lebih cepat.
Sudah ribuan siswa yang sukses belajar di Dicoding Academy. Mau tau pendapat dari sisi mereka? Ini adalah testimoni asli mereka. Mau tahu lebih banyak? Lihat testimoni siswa lainnya.
Bila Anda memiliki pertanyaan / kendala ketika belajar di kelas ini, Anda dapat buka tab pertanyaan-pertanyaan yang sering diajukan di FAQ
Android & Web Enthusiasts
IoT Enthusiasts